Harapan Presiden RI Pemilu Tahun 2014 seperti Pemilu Sebelumnya

Polres Kepulauan Seribu
0
Presiden RI
polreskepulauanseribu.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berharap Pemilu 2014 sama seperti Pemilu 2004 dan 2009. Pada pemilu itu, SBY terpilih menjadi Presiden RI dua periode.

"Mari sungguh kita sukseskan Pemilu 2014, kita sudah selenggarakan pemilu termasuk Pemilu 2004 dan 2009 dengan sukses. Mari kita wujudkan cara baru sehingga tahun ini pun sukses," jelas Presiden SBY dalam pidato pembukaan Rakornas Pemantapan Pemilu Anggota DPR, DPD, DPRD tahun 2014, di JCC, Selasa (11/2/2014).

Presiden berharap, dua kali pelaksanaan pemilu di Indonesia (2004-2009) bisa menjadi pelajaran. Banyak yang baik-baik diperoleh dari pemilu tersebut.

Untuk itu, Presiden menginginkan penyelenggara pemilu kali ini belajar dari kedua pemilu yang telah dilaksanakan itu.

"Mari kita ambil pengalaman dari Pemilu 2004 dan 2009 yang sudah baik. Mari kita jaga yang belum baik, mari kita sempurnakan," ajak beliau.

Presiden meminta semua pihak untuk mencegah terjadinya kekerasan pada Pemilu 2014. Termasuk yang rawan adalah saat beberapa pihak memprotes hasil pemilu. Presiden meminta semua tetap dalam koridor hukum.

"Jika ada protes dan aduan lakukan secara tertib dan damai, sesuai aturan, prosedur dan mekanisme. Mari kita hindarkan kekerasan apalagi yang destruktif dan anarkistis," tegas Presiden.[senjatama]

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)