Irjen Dwi Priyatno Siap Bantu Jokowi Jaga Keamanan Jakarta

Polres Kepulauan Seribu
0
Kapolda Metro Jaya
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo atau Jokowi mendatangi Irjen Dwi Priyatno sebagai Kapolda Metro Jaya yang baru, di Mapolda Metro, Rabu (19/3/2014).

"Saya pejabat baru, Pak Putut (eks Kapolda Metro) pamitan. Memang sudah direncanakan mau ke balai  kota, jadi ketemu di sini," kata Dwi, di kantornya.

Dia mengaku pertemuan ini sebagai bentuk silaturahmi yang kerap dilakukan siapapun pemimpinnya. Hal ini perlu dilakukan untuk tetap sinergi.

"Koordinasi yang sudah bagus harus ditingkatkan, sehingga keamanan, ketertiban masyarakat di DKI kondusif serta berjalan lancar. Kami siap mendukung," ujarnya.

Sementara Jokowi menuturkan pertemuan ini banyak yang dibicarakan terutama terkait keamanan Jakarta.

"Ga ada hal yang khusus, ga ada hal yang perlu diberi perhatian khusus. Kami harus selalu bicara persoalan sekecil apapun harus dilihat, supaya tidak dibesar-besarkan," tandas dia.[senjatama]

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)