Kapolres Pimpin langsung patroli di perairan kepulauan seribu

Polres Kepulauan Seribu
1 minute read
0
Kapolres sambang di pulau pantara

Polreskepulauanseribu.com - Kamis 21/05/2015, Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Andi Herindra Sik Pimpin Patroli wilayah Kepulauan Seribu, dengan menggunakan Kapal Patroli KP Bira serta membawa Kabag Ops dan Seluruh pejabat Sat Polair Polres Kepulauan Seribu mulai dari Kasat sampai Kanit Patrolinya.

Patroli diwilayah Kepulauan Seribu ini dilakukan dipimpin langsung oleh Kapolres karena diwilayah kepulauan seribu sering terjadi pencurian pasir, selain itu kapolres pun melakukan sambang ke berbagai pulau di Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.
Kapal yang diperiksa kelengkapan surat-suratnya

Pada patroli kali ini ada satu buah kapal yang diperiksa kelengkapan surat-suratnya oleh Kapolres yaitu Kapal takboat ACP Jakarta yang sedang melakukan loading barang dan setelah dilakukan pemeriksaan dokumen kapal tersebut lengkap.

Patroli Wilayah ini baru selesai pukul 17.30wib dan merapat ke dermaga Marina Ancol sebelum kembali Pulau terakhir yang disambangi kapolres adalah Pulau Pantara disana Kapolres berbincang dengan pekerja di pulau tersebut dan menanyakan kendala-kendala yang dihadapi.

Admin RKS yang ikut langsung dalam Patroli kali ini merasakan ternyata berat tantangan tugas di Kepulauan Seribu Karena selain Medannya yang merupakan Lautan serta harus menghadapi cuaca yang saat sekarang ini memasuki Angin Timur sehinga menyebabkan Ombak yang cukup lumayan tinggi.


Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)
Today | 24, January 2025