polreskepulauanseribu.com - Selasa (22/9/15) dengan menggunakan Kapal Patroli Sat Polair Polres Kepulauan Seribu, Kapolres Kepulauan Seribu AKBP John Weynart Hutagalung Sik didampingi oleh Kabag Ops, Kabag Ren, Kasat Reskrim, Kapolsek Kepulauan Seribu Utara dan Kasi Propam serta Kasiwas melakukan kunjungan kerja ke Kantor Bupati Adm Kepulauan Seribu di Pulau Pramuka Kepulauan Seribu Utara dan mengecek Kantor Polres Kepulauan Seribu di Pulau Karya.
Dalam kunjungan kerjanya Kapolres dan Bupati Kepulauan Seribu memprioritaskan 2 hal yaitu tentang aspek Harkamtibmas, dimana penegakkan hukum adalah tugas yang diemban Polri dalam hal ini Polres Kepulauan Seribu dan yang kedua adalah tentang aspek pembangunan dan kemasyarakatan yang diemban Pemkab Kepulauan Seribu.
Menurut Kapolres Kepulauan Seribu AKBP John Weynart Hutagalung Sik "pertemuan dengan Bupati kali ini guna membahas tentang kerjasama dengan Pemkab untuk menjaga agar Kepulauan Seribu tetap aman dan nyaman untuk masyarakat dan Wisatawan yang akan bekunjung di Kepulauan Seribu. Polres Kepulauan Seribu akan bekerja sama dengan instansi terkait dalam mensukseskan pembangunan dan keamanan di wilayah Kepulauan Seribu" ujarnya saat dihubungi oleh Tim Redaksi (22/9/15).
Setelah melaksanakan kunjungan kerja ke kantor Bupati Kepulauan Seribu, selanjutnya Kapolres mengecek Kantor Polres kepulauan Seribu yang berada di Pulau Karya. Kapolres memeriksa kondisi tahanan yang berjumlah 8 (delapan) orang dan di tiap-tiap ruangan pun tak luput diperiksa oleh Kapolres Kepulauan Seribu.
Setelah melaksanakan kunjungan kerja ke kantor Bupati Kepulauan Seribu, selanjutnya Kapolres mengecek Kantor Polres kepulauan Seribu yang berada di Pulau Karya. Kapolres memeriksa kondisi tahanan yang berjumlah 8 (delapan) orang dan di tiap-tiap ruangan pun tak luput diperiksa oleh Kapolres Kepulauan Seribu.
Disela-sela pengecekkan, Kapolres Kepulauan Seribu menekankan untuk menjaga kebersihan Kantor dan untuk Anggota Piket agar tetap semangat dalam menjalankan tugasnya. (Tim Redaksi)