polreskepulauanseribu.com - sebanyak 56 personil Polres Kepulauan Seribu mendapat kenaikan pangkat. Upacara kenaikan pangkat dipimpin langsung oleh Kapolres Kepulauan Seribu, Rabu (30/12/15) di halaman Kantor Perwakilan Polres Kepulauan Seribu Marina Ancol.
Upacara kenaikan pangkat yang berlangsung pagi tadi, diikuti oleh para Kabag, Kasat, Kapolsek Jajaran, Perwira Staf dan seluruh anggota Polres Kepulauan Seribu. Adapun ke 56 personil yang naik pangkat terdiri dari 8 Perwira, 43 Bintara dan 5 Tamtama.
Kapolres Kepulauan Seribu AKBP John Weynart Hutagalung Sik selaku Inspektur upacara dalam amanatnya menyampaikan " Saya mengucapkan selamat kepada anggota yang mendapat kenaikan pangkat, semoga dengan kenaikan pangkat yang didapatnya menjadi motivasi untuk meningkatkan semangat kerja. Tingkatkan prestasi kerja secara profesional, proporsional dan sesuai tugas pokok sebagai anggota Polri yang melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat " tandas John.
(Fery-Arif)