Cptakan Rasa Aman Selama Ramadhan, Polsek Kepulauan Seribu Selatan Intensifkan Patroli Malam

Polsek Kepulauan Seribu Utara
0

Polreskepulauanseribu.com - Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan AKP Jajang Sukendar mengambil apel malam, di depan halaman mapolsek antisipasi tindak kejahatan dan kenakalan remaja Sabtu 11/6/16

Dalam arahannya Kapolsek menyampaikan bahwa untuk mengantisipasi kerawanan kamtibmas di wilayah pulau tidung memerintahkan fungsi unit Sabhara untuk meningkatkan giat patroli di tempat-tempat anak muda nongkrong, yang biasanya sedang berpesta minuman keras, supaya di bulan ramadhan ini bersih dari konsumsi minuman keras. dan anggota dalam melaksanakan patroli tidak hanya dengan berputar-putar, akan tetapi anggota diharapkan turun menemui masyarakat untuk langsung berdialog agar masyarakat lebih dekat dengan polisi dan saling memberi informasi."Ungkap Kapolsek Saat Memberikan Arahan.

Kapolsek menambahkan "Dengan dilaksanakan patroli setiap malam minggu, tindak kejahatan seperti pencurian pembobolan warung yang sebelumnya banyak terjadi di wilayah Pulau Tidung supaya tidak ada lagi tindak kejahatan diwilayah kita. dan saya perintahkan kepada Kanit Sabhara dan Kanit Binmas untuk mengedepankan tindakan preemtif dan preventif dengan mengoptimalkan fungsi Sabhara dan Bhabinkamtibmas di lapangan."terang Kapolsek

(Humas KSS)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)