Puluhan Ribu Wisatawan Memadati Objek Wisata di Kepulauan Seribu Selatan

Arif
0

polreskepulauanseribu.com - Puluhan ribu wisatawan dari berbagai daerah memadati objek wisata laut di wilayah Polsek Kepulauan Seribu Selatan Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu hingga H+3 Idul Fitri 1437 Hijriah, Jumat (08/07).

Dari perhitungan data jumlah wisatawan yang masuk ke berbagai Pulau wisata di antaranya Pulau Pari, Pulau Untung Jawa dan Pulau Tidung mencapai 10 ribu orang setiap harinya. Jumlah wisatawan tersebut tersebar dari 3 Pulau di antaranya Pulau Pari, Pulau Untung Jawa dan Pulau Tidung di perkirakan jumlah wisatawan yang datang akan terus bertambah setiap harinya, bahkan untuk puncak kedatangan wisatawan diperkirakan akan terjadi pada Sabtu, (9/7) siang hingga Minggu, (10/7) pagi.

Di mana dua hari tersebut merupakan akhir dari libur bersama Idul Fitri karena pada Senin, (11/7) mayoritas warga sudah kembali beraktifitas bekerja. maka dari itu, berbagai antisipasi terus dilakukan agar pada musim liburan ini tidak ada korban jiwa yang menimpa wisatawan. 

Imbauan terus kami lakukan kepada wisatawan yang beraktivitas di objek wisata pantai seperti bersnorkling maupun menikmati permainan beranekaragam di laut di antaranya permaianan Banana boat, Donate Bout dan berenang di pinggir pantai agar selalu waspada dan tidak melanggar aturan saat berwisata khususnya berenang. Sebab ada beberapa titik di sepanjang garis pantai yang dilarang untuk berenang oleh siapapun.

Ketiga pulau tersebut mempunyai keindahan laut yang berbeda yang di senangi masing-masing pengunjung dan merupakan ciri khas dari masing-masing pulau. Contohnya untuk Pulau Pari terkenal karena adanya virgin beach atau biasa disebut dengan pasir perawan. Disini ciri khasnya adalah pasir yang sangat putih,bersih dan air laut yang dangkal dan tenang.

Untuk pulau tidung mempunyai icon sendiri yaitu Jembatan Cinta. Jembatan itu melengkung yang menghubungkan Tidung besar dan Tidung kecil. Jembatan Cinta biasa digunakan wisatawan untuk melompat dari jembatan ke laut dan kemudian berenang bebas. Lain hal nya Pulau Tidung dan Pulau Pari, Pulau untung jawa tidak kalah daya tariknya dibanding dengan dua pulau tersebut. Pulau Untung Jawa lebih dikenal karena makanannya yang enak, sehingga untuk kuliner wisatawan lebih memilih ke untung jawa sambil menikmati ikan bakar dan keripik sukun yang menjadi ciri khas pulau untung jawa.

Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan AKP Jajang Sukendar menjelsakan "untuk antisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan menimpa wisatawan, pihaknya menurunkan 100 personel gabungan Polres Kepulauan Seribu dan Polsek jajaran yang disebar di beberapa titik. KIhususnya di tempat objek wisata wilayah kepulauan seribu selatan, kedatangan wisatawan yang terus membludak ini kami tingkatkan pengawasan dan pemantauan, serta di setiap objek kami siagakan personel untuk mengawasi setiap aktivitas wisatawan" jelas Jajang.

(Humas KSS)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)