Kapolres Kepulauan Seribu Himbau Warga Pasang Bendera Merah Putih

Ferry
0
Dok Humas Res 1000

polreskepulauanseribu.com - Masyarakat Kepulauan Seribu di imbau untuk memasang bendera merah putih dan umbul-umbul di tiap halaman depan rumahnya masing-masing. Hal itu disampaikan Kapolres Kepulauan Seribu, AKBP John Weynart Hutagalung, SiK untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-71 tahun pada 17 Agustus 2016 mendatang.

"Kepada seluruh Kapolsek, Kapolsubsektor dan Bhabinkamtibmas Jajaran Polres Kepulauan Serbu segera menyampaikan kepada warganya untuk memasang bendera merah putih disetiap halaman rumah maupun tempat lain yang dianggap perlu dipasangi bendera," ungkapnya, Jum'at (12/08/2016).

Ia menambahkan anjuran untuk memasang bendera merah puti harus di mulai dilaksanakan sejak awal agustus, baik di rumah maupun di jalan-jalan protokol suatu bentuk kecintaan terhadap NKRI.

"Ini suatu kewajiban bagi warga negara yang masih memiliki kecintaan kepada NKRI untuk menaikkan bendera merah putih sebagai tanda penghormatan kepada jasa para pahlawan kita dalam merebut kemerdekaan Indonesia pada masa lalu," ujar Kapolres Kepulauan Seribu saat dihubungi Tim Redaksi setelah memimpin Anev Mingguan di Rujannya.

 

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)