Polsek Kepulauan Seribu Selatan Gelar Razia Narkoba Dan Minuman Keras Di Dermaga Pulau Tidung

Polsek Kepulauan Seribu Utara
0

Polreskepulauanseribu.com - Sesuai Program Prioritas Kapolres Kepulauan Seribu Pelayanan Simpatik wisatawan dan untuk mengantisipasi kerawanan dan gangguan kamtibmas di wilayah Pulau Tidung, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu, Polsek Kepulauan Seribu Selatan yang dipimpin kanit Sabhara, Ipda Sentot menggelar Operasi Cipta Kondisi (Cipkon), Sabtu (06-08-2016).

Sebanyak 10 personel Polsek Kepulauan Seribu Selatan diturunkan dalam operasi cipta kondisi tepatnya di area dermaga kedatangan Pulau Tidung. Dengan maksud untuk mencegah masuknya narkoba, Minuman keras(miras),Senjata tajam (sajam) maupun senjata api (senpi). Dan juga mengurungkan niat bagi orang yang ingin melakukan kejahatan.

 
Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan, Ajun Komisaris Polisi Jajang Sukendar mengatakan, Operasi Cipkon ini akan terus dilaksanakan dalam rangka Cipta Kondisi , tujuan operasi ini untuk menjaga stabilitas situasi kamtibmas khususnya di wilayah hukum Polres Kepulauan Seribu

(Humas KSS)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)