Pengamanan Libur Panjang Idul Adha, Polres Kepulauan Seribu Kerahkan Timsus Gurita

Arif
0

polreskepulauanseribu - Dalam rangka pengamanan libur panjang hari raya Idul Adha 2016, Polres Kepulauan Seribu menyiagakan pasukan khususnya yakni timsus Gurita.

Sebanyak 20 personil timsus Gurita dibawah pimpinan KBO Sat Sabhara Polres Kepulauan Seribu, Ipda Tunari melakukan kegiatan pengamanan di dermaga marina, dimana dermaga tersebut merupakan salah satu akses bagi masyarakat maupun wisatawan yang akan menuju ke Pulau Seribu. 

"Seperti yang kita ketahui bahwa pada tiap libur panjang, wilayah Kepulauan Seribu selalu dipadati oleh wisatawan domestik maupun mancanegara yang mengisi liburannya di sejumlah objek-objek wisata bahari yang terdapat di Kepulauan Seribu" ujar Kapolres Kepulauan Seribu AKBP John Weynart Hutagalung Sik.

John menambahkan, untuk menjaga ketertiban dan menciptakan rasa aman dan nyaman, pihaknya sengaja menurunkan timsus Gurita yang mempunyai peran penting dalam pengamanan tersebut.

"Timsus Gurita akan menjadi pasukan garda terdepan yang kita miliki dengan melaksanakan siaga di mako dan memberikan pelayanan berupa pengamanan di dermaga yang dipadati oleh para wisatawan untuk mengisi libur panjangnya di Kepulauan Seribu" tambahnya.

(Humas Res1000)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)