Kanit Patroli Polsek Kepulauan Seribu Selatan Pantau permainan Waterspot di Pantai Pulau Tidung

Polsek Kepulauan Seribu Utara
0


Polreskepulauanseribu.com - Embusan angin terasa kian kencang, sementara suara ombak terdengar samar-samar. Di Pesisir Pantai Pulau Tidung, sepi datang membawa suasana yang menenteramkan.

Suasana Pesisir Pantai Pulau Tidung, Senin (3/10/2015) siang, memang terasa sunyi. Hanya ada enam wisatawan yang singgah, sebagian di antaranya telah menginap sejak beberapa hari sebelumnya. Di sebuah gubuk kayu di pinggir pantai, beberapa wisatawan berbincang ringan sambil menikmati kopi hangat dan pisang goreng.

Tak ada keramaian seperti yang biasa kita temui di sejumlah waterspot dan jembatan cinta yang telah dikenal luas. Pulau Tidung memang sebuah ”Pulau Penduduk Tujuan Wisata ” yang sudah banyak dikenal, termasuk oleh sebagian Travelers domestik maupun asing

Berlokasi di Kab Kepulauan Seribu, DKI Jakarta, salah satu pulau di kepulauan seribu yang berpenghuni, Pantai pulau tidung baru mulai dikunjungi segelintir turis sejak dua tahun yang lalu

"Namun di hari-hari libur nasional maupun libur sekolah, pantai ini bisa menjadi lautan manusia, setiap hari sabtu/minggu bisa mencapai 4000 orang, memang sangat jauh berbeda bila dibandingkan dengan hari-hari biasa kunjungan wisatawan bisa dihitung" ujar Kanit Patroli Polsek Kepulauan Seribu Selatan, polres Kepulauan Seribu Ipda Sentot Santoso

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)