Wujudkan Aparat Polisi Yang Bebas Narkoba, Anggota Polsek Kepulauan Seribu Selatan Lakukan Tes Urine

Arif
0

polreskepulauanseribu.com - Untuk menghindari penyalahgunaan narkoba oleh anggota Kepolisian Republik Indonesia, dimana seharusnya dapat sebagai contoh atau panutan bagi masyarakat dan juga sebagai Aparatur Negara yang menegakan hukum di Republik Indonesia ini.

Untuk itu, Kapolres Kepulauan Seribu, AKBP Jhon Weynart Hutagalung, Sik. memerintahkan agar seluruh anggotanya tak terkecuali Polsek Kepulauan Seribu Selatan untuk melakukan tes urine. Tes Urine dilakukan usai apel pagi didepan Mako Polres Kepulauan Seribu di Marina, Ancol yang melibatkan seluruh jajaran Polres Kepulauan Seribu. Senin, (17/10)

Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan, AKP Jajang Sukendar memerintahkan kepada seluruh anggotanya untuk melaksanakan tes urine baik perwira maupun bintara untuk menghindari penyalahgunaan Narkoba.

"Saya perintahkan untuk semua jajaran Polsek Kepulauan Seribu Selatan agar melaksanakan tes urine, untuk menghindari penyalahgunaan Narkoba pada anggota. Jangan sampai ada anggota saya yang menggunakan Narkoba apalagi jadi pengedar, langsung saya proses" Ucap Jajang.


(Humas KSS)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)