Jelang Malam Pergantian Tahun, Polres Kepulauan Seribu Bersinergi Dengan Sat Pol PP Razia Petasan

Arif
0

polreskepulauanseribu.com - Petugas gabungan dari Satuan Intelkam Polres kepulauan Seribu, Polsubsektor pulau Untung Jawa Polsek Kepulauan Seribu Selatan, Bhabinkamtibmas Untung Jawa dan Sat Pol PP Kelurahan pulau Untung Jawa melakukan razia terhadap pedagang yang menjual kembang api dalam rangka mengantisipasi adanya penjual petasan yang membahayakan. Jumat (30/12).

Menurut Waka Polsek Kepulauan Seribu Selatan, Iptu Zuhri SH, mengatakan bahwa razia ini dilakukan untuk menciptakan situasi yang kondusif menjelang malam pergantian tahun nanti. Petasan memang identik dengan pesta tahun baru, akan tetapi tentu sangat membahayakan, terlebih lagi bila ukurannya besar.

"Agar perayaan malam pergantian tahun nanti tidak menimbulkan korban jiwa dan kebakaran yang diakibatkan oleh ledakan petasan. Apabila ada petasan maupun kembang api yang diluar standar, maka akan kita lakukan penyitaan dan kemudian kita musnahkan. Saya himbau masyarakat agar pada malam pergantian tahun untuk mematuhi aturan yang berlaku, jangan berlebihan apalagi sampai menimbulkan masalah" Kata Zuhri.

Dari hasil razia tersebut, tim gabungan tidak menemukan pedagang ataupun warung yang menjual petasan, namun hanya menemukan sejumlah kembang api yang dijual.

(Humas Res1000)



Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)