polreskepulauanseribu - Bhabinkamtibmas Pulau Tidung Polsek Kepulauan Seribu Selatan Briptu Teguh Wicaksono melaksanakan giat pengawalan kotak suara dan logistik Pilkada DKI Jakarta 2017 putaran ke dua dari kantor PPK di kecamatan Kepulauan Seribu Selatan ke Kantor KPUD Kepulauan Seribu yang terletak di Pulau Pramuka. Sabtu (22/04/2017).
Sebanyak dua pukuh kotak suara dan logistik Pilkada DKI Jakarta 2017 putaran kedua begeser dari PPK Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan ke KPUD Kepulauan Seribu. dengan di lengkapi senjata yang lengkap pengawalan dimulai dari pukul 07.00 wib dari Kecamatan menuju ke Pelabuhan Ferry tradisonal Ra Saban Pulau Tidung, selanjutnya pukul 07.30 kotak suara dibawa menuju ke KPUD yang letaknya di Pulau Pramuka dengan mungganakan Kapal kayu KM. Dwi Putri.
"Dibutuhkan waktu yang sangat lama untuk menuju ke Pulau Pramuka, Hal ini di sebabkan karena antara Pulau Tidung dan Pulau Pramuka di pisahkan oleh lautan yang sangat jauh, dalam perjalanan cuaca baik namun bila cuaca memburuk bisa memakan waktu dua kali lipat bahkan lebih." Ujar Teguh.
Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan AKP B. Budi Hastono, SE menyampaikan "Agar petugas yang melakukan pengawalan kotak suara untuk benar-benar berkonsentrasi dan penuh rasa bertanggung jawab terhadap keamanan kotak suara. kita pastikan pengawalan kotak suara dari PPK Kecamatan Pulau Seribu Selatan Menuju KPUD Kepulauan Seribu aman terkendali." Pungkasnya.
(Humas KSS)