Polreskepulauanseribu.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kabupaten Kepulauan Seribu bersama komunitas penyelam melakukan aksi bersih-bersih di perairan Pulau Karya, bertepatan dengan peringatan hari bumi.
Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Ismer Harahap mengatakan, gerakan ini bisa menjadikan Pulau Seribu bersih dari sampah, terutama sampah yang berada didalam laut. Apalagi, Kepulauan Seribu menjadi tempat tujuan wisata tiap akhir pekan.
"Saya berharap agar masyarakat Pulau Seribu ikut menjaga menjaga kebersihan laut, agar kegiatan wisata kita bisa tetap berjalan dan meningkat jumlah wisatanya,” ujarnya, Senin (08/05/2017).
Kapolsek Kepulauan Seribu Utara Polres Kepulauan Seribu AKP Fredy Yudha Satria, S.ST mengatakan, Suku Dinas Lingkungan Hidup Kepulauan Seribu bersama komunitas penyelam melakukan aksi bersih-bersih di perairan Pulau Karya hari ini. Dari kegiatan tersebut, 20 penyelam profesional yang ikut dalam kegiatan ini berhasil mengangkut 142,2 kilogram sampah dari dasar laut.
"Kita menyiapkan Kapal Laut Bersih untuk menampung hasil sampah yang diambil para penyelam ketika melakukan penyelaman didalam lautan. sampah yang berhasil diangkut, kebanyakan sampahnya berjenis plastik," tandasnya.
(Humas Res KS)