polreskepulauanseribu.com - Kapolsubsektor Pulau Tidung Bripka Toni Polsek Kepulauan Seribu Selatan Polres Kepulauan Seribu serta melaksanakan sholat tarawih bersama masyarakat jamaah Masjid Agung Nurul Huda pulau Tidung, Kamis (08/06/2017).
Sholat tarawih adalah salat sunnat yang dilakukan khusus hanya pada bulan Ramadan. Waktu pelaksanaan salat sunnat ini adalah selepas isya', biasanya dilakukan secara berjamaah di masjid.
sesuai perintah Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan Akp Bambang Budi Hastono, SE saya akan rutin memerintahkan para Kapolsubsektor untuk melaksanakan sholat tarawih bersama pembinaan dan penyuluhan kepada para jamaah mushola atau masjid di wilayah di pulau-pulau. dengan harapan warga masyarakat membantu tugas-tugas Kepolisian sehingga dapat membangun partisipasi dalam hal harkamtibmas.
Seusai melaksanakan sholat tarawih, Bripka Toni menyempatkan diri untuk sambang ke tokoh agama setempat. Dalam sambangnya, Winarso mengajak para tokoh agama untuk bersama – sama menjaga kamtibmas tetap kondusif.
"untuk masyarakat bersama sama menjaga kesucian bulan puasa ini dengan menahan segala hawa nafsu. manfaatkan bulan yg barokah ini dengan ta wadhu' dan mencari pahala degan berlomba-loma berbuat baik sebanyak-banyaknya untuk bekal di akherat kelak," Ujar Toni.
Humas KSS.