Warga Di Gegerkan Penemuan Ular Sanca Di Pulau Tidung.

Nur Pujiarto
0

Polreskepulauanseribu.com - Warga Pulau Tidung, Kelurahan Pulau Tidung, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan digegerkan dengan penemuan ular sanca. Ular sepanjang 1,5 meter dengan diameter 10 centimeter, ditemukan dibelakang sekolahan SMK 61 Jakarta Pulau Tidung, Rabu Malam (07/06/2017)

Briptu Teguh Wicaksono Bhabinkamtibmas Pulau Tidung Polsek Kepulauan Seribu Selatan ketika dikonfirmasi mengatakan, ular tersebut ditemukan warga, sekitar pukul 21.00 Wib. Saat itu yang bersangkutan sedang berjalan dan tidak sengaja melihat ada ular di Depan Sekolahan SMKN 61 Jakarta Pulau Tidung.


"Pada saat saya melintas di jalan belakang SMK melihat ada seekor ular sedang berjalan, kemudian Saya memanggil teman dan menangkap ular tersebut. Kemudian Saya segera memberitahu anggota Polsek, karena TKP tidak terlalu jauh dengan Mako Polsek Kepulauan seribu Selatan," Ujar Safei alias Bangkong saksi mata yang menangkap ular tersebut.

"menindak lanjuti adanya penemuan ular tersebut, saya menyarankan untuk mengamankan ular tersebut agar tidak menganggu warga, maupun tidak memakan hewan peliaraan milik warga Pulau Tidung," Ujar Teguh Wicaksono Bhabinkamtibmas Pulau Tidung.


Humas KSS.




Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)