Peran Serta Antara Masyarakat dengan Polri Dapati Menjaga Kestabilan Sitkamtibmas yang Baik

san rio barata
0


polreskepulauanseribu.com - Ipda Winarso Kanit Binmas Polsek Kepulauan Seribu Utara, Polres Kepulauan Seribu melaksanakan kegiatan sambang terhadap warga binaannya yang bermukim di Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara. Kegiatan sambang rutin dilakukan Ipda Winarso guna mendekatkan diri dengan warga binaan sekaligus memantau situasi kamtibmas di wilayah Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara.

Pada setiap wilayah pasti mempunyai potensi-potensi yang kemungkinan dapat menimbulkan gangguan kamtibmas di wilayah tersebut. Merupakan tugas polri untuk menjaga kestabilan situasi kamtibmas di suatu wilayah agar tetap aman dan kondusif. Namun untuk mengkokohkan situasi kamtibmas yang aman, polri membutuhkan peran serta masyarakat untuk saling menjaga situasi kamtibmas di wilayahnya agar tetap aman dan kondusif.


"Untuk menciptakan serta memperkokoh situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, polri sangat membutuhkan partisipasi seluruh lapisan warga. Dengan adanya campur tangan warga, bukan tidak mungkin situasi kamtibmas di suatu wilayah dapat terjaga kemanannya dan itu akan berimbas pada rasa nyaman yang akan dirasakan oleh warga dalam melaksanakan setiap aktivitas sehari-hari." Jelas Winarso.

(Humas Polres Kep. Seribu)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)