polreskepulauanseribu.com - Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Jefri R. P Siagian, S.IK. memimpin apel pagi yang dihadiri oleh para Kabag, Kasat, Kapolsek, serta seluruh Perwira, Bintara, Tamtama, dan PNS di Halaman Perwakilan Mako Polres Kepulauan Seribu, Selasa (06-11-2018).
Acara tatap muka sekaligus memberikan arahan kepada para Pejabat Utama dan seluruh anggota jajaran Polres Kepulauan Seribu ini digelar untuk memberikan kebijakan-kebijakan yang akan diambil Kapolres setelah melakukan sertijab menjadi Kapolres Kepulauan Seribu yang baru.
AKBP Jefri R. P Siagian, S.IK mengatakan "Saya minta seluruh anggota melaksanakan tugas dengan ihklas dan tanggung jawab terutama anggota yang berdinas di Polsek jajaran karena wilayah kita adalah kepulauan, kemudian para Kapolsek bertanggung jawab dan melaporkan hasil pelaksanaan tugas maupun perkembangan situasi di wilayah kepada saya."
Ia juga menambahkan "Bhabinkamtibmas wajib mengelola dan memahami warga binaan maupun tokoh masyarakat di wilayah, Sat Polair laksanakan patroli yang berkualitas, Sat Reskrim segera tuntaskan tugas yang belum terselesaikan, tolong Sat Intel laksanakan deteksi dan laksanakan pelaporan terkait perkembangan situasi dan informasi terkini, jaga kekompakan dan saling bekerjasama antar Satfung, jangan sampai terlibat salgun narkoba karena itu termasuk pelanggaran nomor 1, selanjutnya anggota tetap monitor perkembangan situasi politik terkini." Tutupnya.
(Humas Res Kep 1000).