Kapolres Kepulauan Seribu Cek Pospam Ops Lilin Jaya 2018 Sekaligus Pantau Kesiapan Pam Natal Dan Tahun Baru 2019

Polres Kepulauan Seribu
0

Polreskepulauanseribu.com - Kapolres Kepulauan Seribu, AKBP Jefri R.P Siagian, SIK didampingi Kabag Ops, Kasat Polair, Kasat Binmas dan Wakapolsek melakukan Cek Kesiapan Anggota Pengamanan Ops Lilin Jaya 2018 di pos-pos pengamanan dan aktivitas pariwisata di pulau-pulau permukiman.

Jefri mengatakan, dirinya ingin memastikan pengamanan selama libur Natal dan Tahun Baru di Kepulauan Seribu berjalan optimal. Sehingga, wisatawan dapat berlibur dengan aman dan nyaman.


"Pemantauan kemarin kita lakukan di Pulau Pramuka dan Pulau Harapan Kalau saat ini kita lakukan peninjauan ke Pulau Pari, Untung Jawa, dan Pulau Tidung," ujarnya, Senin (24/12).

Jefri menjelaskan, pos-pos pengamanan didirikan di lokasi strategis. Sehingga, wisatawan maupun pemilik kapal juga bisa dengan mudah menanyakan berbagai informasi yang diperlukan.


"Ada informasi terkait cuaca dan gelombang laut yang juga bisa didapat melaui pos pengamanan tersebut," terangnya.

Wisatawan yang datang ke Kepulauan Seribu sejak beberapa hari terkahir masih cukup tinggi. Untuk itu, Kami turut siagakan Kapal Patroli dan Petugas Pengamanan yang disiagakan selama Operasai Lilin Jaya 2018.

(Humas Res KS)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)