polreskepulauanseribu.com - Wabah virus corona yang semakin
meluas di Indonesia membuat masyarakat harus membiasakan kebersihan di
lingkungannya masing masing. Fasilitas umum menjadi tempat yang paling
diantisipasi oleh jajaran pemerintah RI. DKI Jakarta menjadi tempat yang paling
banyak terinfeksi kasus covid –19.
Meskipun warga Kepulauan Seribu
belum ada satupun warganya yang terinfeksi virus corona, Fasilitas Umum yang
ada seperti Masjid, Kantor Pemerintahan dan Dermaga Utama serta Spot Wisata
harus dibersihkan guna mencegah penyebaran virus. Polsek Kepulauan Seribu
Selatan dipimpin oleh Kapolsek AKP Jupriono, SH.MM melakukan pembersihan
Fasilitas Umum Masjid Agung Nurul Huda Pulau Tidung.
Bersama dengan pengurus Masjid
Agung Nurul Huda, Anggota Polsek Kepulauan Seribu Selatan mengunjungi Masjid
sekitar pukul 09.00 Wib pada Jumat (20/03/2020). Wakapolsek IPTU Abdul Kadir,
SH bersama anggota Bipka Rojali, Bripka Toni, Bripka Anasir, Bripka Achmad
Firdaus serta Bhabinkamtibmas Brigadir Teguh Wijaksono dengan semangat membersihkan
Fasilitas Umum ini. anggota Polsek menyemprotkan cairan disinfektan ke seluruh
sisi masjid, gerbang utama masjid dan tempat wudhu.
“Fasilitas Umum yang ada di Pulau
Tidung seperti Masjid, Dermaga Utama serta Spot Wisata rawan terinfeksi virus
corona. untuk itu tempat tempat dimana banyak terjadi perkumpulan masyarakat
akan menjadi perhatian kami.” ujar Kapolsek.
Kegiatan bersih bersih Masjid ini
berjalan dengan lancar dan kondusif. pengurus Masjid Agung Nurul Huda sangat
mengapresasi apa yang telah dilakukan oleh Polsek Kepulauan Seribu Selatan
dengan bekerja bakti membersihkan masjid. diharapkan kegiatan ini bisa menjadi
penggerak bagi warga Pulau Tidung agar senantiasa membersihkan lingkungannya.
“Demi mencegah mewabahnya Virus
Corona, mari kita senantiasa membiasakan hidup bersih. kita mulai dari yang
sederhana dulu.” kata Kapolsek.
“Dengan terjaganya kebersihan di
tempat kita secara otomatis akan menghambat berkembangnya penularan virus.” Pungkasnya.
Tercacat sampai saat ini warga
Indonesia yang terjangkit virus corona mencapai 450 orang dengan perincian 38 orang meninngal dunia, 20 orang sembuh dan sisanya masih dalam perawatan. menyikapi
data tersebut pemerintah pusat tengah memberlakukkan social distancing untuk
menekan penyebaran virus corona. peran serta masyarakat dengan membiasakan
hidup bersih dan sehat sangat dibutuhkan dalam membantu menekan penyebaran
virus.
(Humas KSS)