polreskepuluauanseribu.com
– Pandemi Covid-19 membuat banyak orang kesulitan dalam mendapatkan
penghasilan. Oleh sebab itu dalam rangka meringankan beban mereka yang tidak
mampu, Kapolres Kepulauan Seribu AKBP M. Sandy Hermawan, S.H S.I.Kom memberikan
bantuan berupa uang dan sembako.
Bantuan tersebut disebar dibeberapa
pulau yang dihuni oleh penduduk dengan diwakili oleh para bhabinkamtibmas di
masing – masing pulau.
Brigadir Irfan Sofyan yang
merupakan bhabinkamtibmas Pulau Sebira memberikan secara langsung bantuan
tersebut ke orang jompo dan juga anak – anak yatim. Selasa (22/04/2020).
“Saya menyampaikan amanat dari
Bapak Kapolres Kepulauan Seribu kepada warga Pulau Sebira, semoga bermanfaat
dan membantu meringankan beban kaum dhuafa dan anak yatim,” ujar Brigadir
Irfan.
Pulau Sebira merupakan pulau terjauh
di wilayah Kepulauan Seribu, namun hal tersebut tidak menyurutkan pemerintah
dalam memberikan bantuan sosial termasuk Polri.
“Jarak dan medan tempuh tidak
akan menjadi halangan untuk kita berbuat baik kepada sesame. Polri akan selalu
ada untuk masyarakat dimanapu mereka berada,” tegasnya.
Warga Pulau Sebira sangat
berterima kasih atas bantuan yang diberikan Polri selama ini. Mereka berharap
semoga Polri semakin jaya dan sukses.
(Humas KSU)