Cek Kesehatan Berkala Dalam Rangka Cegah Penyebaran Covid-19

dhidie27
0




polreskepulauanseribu.com – Polri dalam pengemban tugas sebagai pelindung pengayom masyarakat yang bekerja selama 1x24 jam memerlukan stamina yang fit dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya. Dengan itu menjaga kesehatan diri merupakan hal yang wajib dipenuhi agar tidak mengganggu aktivitas keseharian.

Kapolsek Kepulauan Seribu Utara AKP Fery Budiharso, SE selalu memberikan perhatian lebih kepada anggotanya dengan memberikan vitamin dan juga mengecek secara rutin kesehatan anggota.


“Kita harus menjaga tubuh kita agar selalu sehat, apalagi ditengah pandemic covid-19 ini. Kesehatan jadi prioritas utama kita dalam melawan virus tersebut,” ucap AKP Fery menjelaskan.

Vitamin C merupakan vitamin utama yang diperlukan untuk meningkatkan daya tahan tubuh kita terhadap penyakit dan juga serangan virus. Dengan teratur mengkonsumsi vitamin C, tubuh kita akan tetap sehat. Tambahnya.

AKP Fery juga menghimbau kepada seluruh anggotanya agar rutin berolah raga demi menjaga kesehatan tubuhnya.


“Saya menghimbau kepada anggota agar menyisihkan waktunya minimal 30 menit untuk berolahraga, saya juga menghimbau agar mereka makan -makanan yang sehat dan bergizi agar tubuh mampu menangkal virus covid-19,” katanya.

Diketahui bahwa manusia mampu menangkal serangan virus covid-19 jika mereka memiliki tubuh yang sehat dan kuat.

Jika kita mampu sembuh dan bertahan dari serangan virus covid 19, maka tubuh kita akan menciptakan antibodi yang nantinya dapat melawan virus covid-19 dengan sendirinya.















(Humas KSU)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)