Hari Bhayangkara Ke-74, Polsek Kepulauan Seribu Selatan Adakan Bakti Sosial

Yudhistira
0


polreskepulauanseribu.com - Menjelang Hari Bhayangkara ke-74 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2020, Jajaran Polsek Kepulauan Seribu Selatan Polres Kepulauan Seribu mengadakan Bakti Sosial.

Kanit Binmas Polsek Kepulauan Seribu Selatan IPTU Wagiyanto memimpin anggotanya Brigadir Teguh Wijaksono, Brigadir Heri Rusmanto dan Bripka Toni untuk berkunjung ke sejumlah Masjid dan Mushola yang berada di wilayah Pulau Tidung pada Jumat (26/07/2020).

Anggota Polsek Kepulauan Seribu Selatan membagikan bantuan sembako kepada marbot Masjid dan Mushola dalam Bakti Sosial Hari Bhayangkara ke-74.

Tidak hanya itu, Kanit Binmas IPTU Wagiyanto beserta anggota juga turut bekerja bakti membersihkan Masjid dan menyemprotkan cairan disinfektan ke setiap sisi Masjid demi pencegahan virus COVID-19.


“Bakti Sosial dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-74. Polsek Kepulauan Seribu Selatan mengunjungi Masjid dan Mushola di Pulau Tidung.” ucap Kanit Binmas.

“Kami melakukan empathy building dengan memberikan bantuan kepada marbot masjid. kami berharap bantuan ini bisa meringankan beban warga ditengah pandemi global virus COVID-19.”

“Selain itu kami juga menyemprotkan cairan disinfektan ke setiap Masjid dan Mushola untuk menekan penyebaran virus COVID-19.” tambahnya.

Kegiatan Bakti Sosial dalam peringatan Hari Bhayangkara ke-74 ini bertujuan untuk lebih mempererat sinergitas antara Polri dengan masyarakat yang sudah terjalin kuat.

Kegiatan Bakti Sosial Hari Bhayangkara ke-74 di Pulau Tidung berjalan dengan lancar dan kondusif. warga Pulau Tidung sangat berterima kasih dengan apa yang sudah dilakukan Polsek Kepulauan Seribu Selatan.

Kanit Binmas juga berharap bantuan yang diberikan dapat membantu meringankan beban warga ditengah pandemi virus COVID-19 yang masih melanda di berbagai wilayah di Indonesia.



(Humas KSS)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)