Jakarta - Polsek Kep Seribu Selatan bersama tenaga kesehatan Puskesmas setempat terus menggelar vaksinasi booster secara door to door di Pulau Tidung, Pulau Pari, Pulau Lancang dan Pulau Untung Jawa dengan cara door to door.
AKP Wisnu Wardono Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan menjelaskan, vaksinasi booster dilaksanakan secara door to door untuk memudahkan warga peserta vaksin mendapatkan pelayanan.
"Iya, kita hampiri peserta vaksin ke rumahnya masing - masing sesuai data yang ada kemudian kita cek kesehatannya dan bila memenuhi syarat kita lakukan suntik," jelas Wisnu, Minggu (24/4/2022).
Dia menambahkan, selain di Pulau Tidung pihaknya juga mengadakan kegiatan vaksinasi booster di Pulau Pari, Pulau Lancang dan Pulau Untung Jawa bagi warga yang sudah waktunya suntik vaksin dosis 3.
"Selama bulan puasa kita terus menggelar vaksinasi booster sampai semua warga ter vaksin menjelang hari raya lebaran," ujarnya.