Patroli Malam Dialogis Polsek Kepulauan Seribu Utara Himbau Remaja Pulau Harapan: Ciptakan Ramadhan Berkah dan Aman

Polres Kepulauan Seribu
0


Jakarta - Kepolisian Sektor (Polsek) Kepulauan Seribu Utara, di bawah naungan Polres Kepulauan Seribu, terus menggalakkan kegiatan Patroli Malam Dialogis untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama menjelang bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah. Pada Jumat (29/03/2024), patroli ini dilaksanakan di Pulau Harapan dengan pesan khusus mengenai pascapemilu 2024.


Kapolsek Iptu Yoyo Hidayat SH, yang memimpin kegiatan tersebut, menjelaskan bahwa patroli dialogis ini bukan hanya sekadar untuk memantau keamanan, tetapi juga sebagai wadah untuk memberikan himbauan kepada masyarakat, terutama para remaja. Salah satu fokus himbauan adalah mengingatkan remaja agar tidak melakukan tindakan nakal atau melanggar hukum, terutama terkait dengan fenomena Cooling System pasca pemilu 2024.


“Kami ingin mengingatkan kepada seluruh remaja di Pulau Harapan agar tidak terlibat dalam tindakan yang merugikan diri sendiri dan masyarakat. Mari bersama-sama menciptakan suasana yang kondusif di bulan suci Ramadhan ini,” ujar Iptu Yoyo.


Selain itu, dalam dialog yang dilaksanakan, Kapolsek juga menekankan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan masyarakat, terutama dalam menghadapi perbedaan pilihan politik pascapemilu. Dalam semangat kebersamaan, warga diminta untuk tidak terpecah belah oleh perbedaan pilihan politik, melainkan bersatu dalam menjaga keutuhan dan kedamaian masyarakat.


“Bulan Ramadhan adalah waktu yang tepat untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan kebaikan. Mari kita ciptakan Ramadhan yang penuh berkah dan aman bagi seluruh masyarakat Pulau Harapan,” tambah Iptu Yoyo.


Patroli Malam Dialogis yang dilakukan oleh Polsek Kepulauan Seribu Utara ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam menciptakan lingkungan yang aman, tentram, dan bersahabat menjelang dan selama bulan suci Ramadhan.

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)