Jakarta - Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama masa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Polsek Kepulauan Seribu Utara, Polres Kepulauan Seribu, melaksanakan patroli malam di wilayah hukumnya pada Kamis (15/08/2024).
Patroli yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Kepulauan Seribu Utara, Iptu Yoyo Hidayat, ini bertujuan untuk memastikan situasi tetap kondusif di tengah-tengah masyarakat menjelang Pilkada. Dalam kegiatan patroli tersebut, Iptu Yoyo Hidayat tidak hanya memantau situasi, tetapi juga menyempatkan diri untuk berdialog dengan warga.
Dalam dialognya, Kapolsek Kepulauan Seribu Utara mengajak seluruh warga untuk berperan aktif dalam menjaga Kamtibmas, terutama dengan mewaspadai penyebaran berita hoaks yang dapat memecah belah persatuan. Iptu Yoyo juga menegaskan pentingnya tidak menyebarkan informasi yang mengandung unsur SARA (Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan).
"Saat ini, banyak informasi yang beredar di media sosial, tetapi tidak semuanya benar. Saya mengimbau kepada seluruh warga untuk lebih bijak dalam menyaring informasi dan tidak ikut menyebarkan berita yang belum tentu kebenarannya, terutama yang mengandung SARA," ujar Iptu Yoyo Hidayat.
Selain itu, Iptu Yoyo Hidayat juga memberikan peringatan keras kepada warga, terutama generasi muda, untuk menjauhi segala bentuk perjudian, termasuk judi online, yang semakin marak.
"Judi online bukan hanya melanggar hukum, tetapi juga merusak masa depan. Kami berharap generasi muda Kepulauan Seribu Utara dapat fokus pada hal-hal positif dan membangun masa depan yang lebih baik," tambahnya.
Kegiatan patroli malam ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama masa Pilkada, serta mencegah penyebaran informasi yang dapat merusak keharmonisan di tengah masyarakat. Warga yang ditemui selama patroli menyambut baik imbauan dari Kapolsek dan berjanji akan ikut berperan dalam menjaga situasi tetap aman dan kondusif.