Kabag Ops Polres Kepulauan Seribu Pimpin Apel Keberangkatan Personil BKO Pengamanan TPS

Polres Kepulauan Seribu
0

 

Jakarta – Kabag Ops Polres Kepulauan Seribu, Kompol Dirgantoro Waluyo, S.H., memimpin apel keberangkatan personil Polres Kepulauan Seribu yang akan bertugas dalam Bantuan Kendali Operasi (BKO) pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Polda Metro Jaya. Apel tersebut berlangsung di halaman Kantor Perwakilan Polres Kepulauan Seribu, Marina Ancol, pada Senin pagi (25/11/2024).  


Dalam apel tersebut, Kompol Dirgantoro memberikan arahan kepada 70 personil yang terlibat. “Ikuti apapun yang menjadi tugas dan kebutuhan di sana, jangan melakukan pelanggaran, dan jaga nama baik Polres Kepulauan Seribu,” tegasnya. Para personil diberangkatkan pada pukul 05.40 WIB menggunakan dua bus Polres Kepulauan Seribu menuju Monas untuk bergabung dalam apel gabungan bersama personil dari wilayah lain di Polda Metro Jaya.  


BKO pengamanan TPS ini dilakukan selama tiga hari, dengan fokus pengamanan di wilayah hukum Polres Jakarta Utara. Dalam tugas ini, personil Polres Kepulauan Seribu diharapkan dapat mendukung terciptanya situasi kondusif selama pelaksanaan pemungutan suara. Arahan dari Kabag Ops juga menekankan pentingnya profesionalisme dan kedisiplinan selama bertugas.  


Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Kepulauan Seribu dalam mendukung kelancaran pesta demokrasi. “Pengamanan TPS adalah tanggung jawab kita bersama untuk menjaga stabilitas dan keamanan masyarakat. Saya percaya personil kita akan melaksanakan tugas ini dengan baik,” tambah Kompol Dirgantoro.  


Semangat personil yang tergabung dalam BKO menjadi bukti nyata keseriusan Polres Kepulauan Seribu dalam menjaga kepercayaan masyarakat dan memastikan pelaksanaan pemilu berlangsung aman, tertib, dan lancar.

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)